Mungkin hidung Nigel Pooley (63 tahun) menjadi hidung termahal di dunia. Perusahaan tempatnya bekerja mengasuransikan hidungnya senilai 5 juta poundsterling (Rp 82 miliar). Apa sih yang unik dari hidung Pooley ini? Ternyata bukan hidungnya yang unik tapi karena pekerjaannyalah yang membuat perusahaannya begitu menghargai hidung Pooley. Pasalnya Nigel Pooley bekerja sebagai penguji kualitas keju di Somerset, Inggris. Perusahaan Keju Wyke Farms begitu menghargai hidung Pooley karena setiap pekan dari hasil pekerjaannya, perusahaan diuntungkan 1 juta poundsterling (Rp 16,3 miliar). Ditambah lagi, Pooley merupakan satu-satunya pekerja di seluruh perusahaan ini yang dapat menguji keju sehingga bisa mengeluarkan keju dengan kualitas terbaik ke pasar. Setiap tahun Pooley menguji dan memilah 12 ton keju cheddar dari wilayah penghasil keju cheddar paling top di Inggris. Sudah 12 tahun lamanya Pooley menggeluti profesi ini. Nigel sangat senang hidungnya dihargai sangat mahal. “Menyenangkan hidungku bisa dinilai begitu tinggi. Asuransi adalah bagian dari perhitungan biaya atau nilai resiko dan dengan cara itu aku seperti sebuah bagian dari mesin, aku termasuk dalam bagian individual. Jika aku gak ada disana, dalam istilah singkatnya, mereka bakal memiliki masalah untuk memastikan kualitas dari keju. Aku adalah satu-satunya pekerja yang melakukan pekerjaan ini untuk seluruh perusahaan sehingga mereka ingin memastikan mereka bisa menutupi kerugianku. Sebelumnya aku gak pernah memikirkan nilai hidungku, itu merupakan bagian dari apa yang kulakukan. Kukira aku mempercayainya hingga sekarang,” ujar Nigel. Richard Clothier, bos Pooley, mengatakan bahwa mengasuransikan hidung memang bukan suatu hal yang lazim. Namun perusahaannya tidak takut untuk keluar dari kebiasaan agar bisa menghasilkan keju cheddar yang terbaik. Keju cheddar memang merupakan jenis keju yang paling populer dengan menguasai 51 persen pasar. Pengalaman, spesialisasi dan hasil kerja yang berkualitas memang akan selalu dihargai perusahaan dalam bidang apa pun Anda bekerja. Jadi, berusahalah untuk selalu melakukan yang terbaik agar pekerjaan Anda bisa dihargai perusahaan dengan maksimal.
Entri Populer
-
Terkadang dalam menjalani kehidupan ini pasti ada suatu permasalahan yang terkadang bisa selesaikan dan ada juga yang masih terhambat. Dan t...
-
Jerawat muka Jerawat adalah kondisi abnormal kulit akibat gangguan berlebihan produksi kelenjar minyak (sebaceous gland) yang menyebabkan...
-
Hati-hati dengan nyamuk ! Apalagi pada musim hujan seperti ini, nyamuk mudah berkembang biak dan menebarkan penyakit. Yang aku tahu adalah D...
-
Saya tidak munafik sih, saya juga senang dengan uang, tetapi saya tidak sepenuhnya hidup karena uang. Siapa tidak senang dengan namanya uang...
-
Wuuiiih, panas-panas, enaknya ngapain ya ? Ini punya ide untuk eksperimen jus buah dengan blender. Buahnya macam-macam, ditambah dengan es b...
-
Kartu Kuning yang dimaksudkan adalah Kartu Tanda Pencari Kerja, tetapi sering disebut Kartu Kuning karena memang warnanya yang kuning, heheh...
-
Jangan lupa berdoa sebelum tidur, berbicara kepada Tuhan pencipta kita. Berterimakasih dan bersyukur atas rahmatNya setiap hari kepada kita ...
-
Lagi baca tentang blognya Mas Triatmono tentang kasus Manohara yang belum tuntas . Kasus tersebut membawa nama Pangeran Kelantan sebagai seo...
-
Lirik Lagu Afgan - Bukan Cinta Biasa OST Film Bukan Cinta Biasa Download Lagu Disini Kali ini kusadari Aku telah jatuh cinta Dari hatiku ter...
-
Lypsinc ada juga yang bilang lipsing adalah gaya menyanyi dengan gerak mulut yang kurang lebih hanya seperti pantomin meniru suara penyanyi....
Hidung Paling Mahal, Asuransinya £5 juta poundsterling
09.34 | Filed Under Ada-ada aja, Tahukah Anda | 0 Comments
Comments
Pengikut
Let's Talk
Daftar Isi
-
▼
2009
(147)
-
▼
Oktober
(14)
- Buat toko online
- Kebiasaan Boros
- Funny Photographer
- Pasar Dengan Dagangan Yang Aneh - Weird Stuff Market
- Vitamin pada buah
- Cara Jitu Waspada Situs Palsu
- Lowongan CPNS Oktober 2009 (iii) update
- Waktu
- Doa Bapa Kami (Any Languange Version)
- Hidung Paling Mahal, Asuransinya £5 juta poundster...
- Manusia Yang Pernah Singgah Di Neraka
- Manusia Berkepala Setengah - Steve Gator
- Keiichi Iwasaki, menjelajahi 37 negara dengan sepeda
- Gempa Padang, cobaan buat bangsa
-
▼
Oktober
(14)
Post a Comment