Merdeka.... Saya Bangga Sebagai Indonesia

Gugur Bunga oleh Ismail Marzuki

Betapa hatiku takkan pilu
Telah gugur pahlawanku
Betapa hatiku takkan sedih
Hamba ditinggal sendiri
Siapakah kini plipur lara
Nan setia dan perwira
Siapakah kini pahlawan hati
Pembela bangsa sejati

Reff :
Telah gugur pahlawanku
Tunai sudah janji bakti
Gugur satu tumbuh sribu
Tanah air jaya sakti

Mungkin begitulah lagu yang saya masih ingat saat setiap upacara bendera tiap hari senin di sekolah atau perayaan hari ulang tahun Kemerdekaan. Kadang ada beberapa sembab di mata karena larut dalam suasana nasionalis dengan Sang Saka Merah Putih yang berkibar.

Tak terasa rupanya sudah Bulan Agustus, hiasan bendera, umbul-umbul, pernak-pernik kemerdekaan terasa kental, tapi kenapa ya koq tahun ini terasa sepi, tidak seramai seperti dulu. Semakin banyak lomba-lomba yang dikurangi dan pertunjukan budaya yang tidak ditampilkan lagi, tetapi malah banyak dilakonkan oleh orang luar di hotel-hoel berbintang di negara lain, tapi itu bukan Indonesia.



Purnawirawan Pejuang

Trenyuh lihat bapak ini yang baru ikut upacara dan makan nasi bungkus yang dibagikan panitia. Penghargaan kemerdekaan hanya sebatas nasi bungkus T.T

Sudah tua Indonesia ini, mungkin kalau aku punya nenek atau kakek, Dia sudah beruban putih dan keriput. Tapi kita sudah Merdeka ! lepas dari tangan penjajah, walaupun sebenarnya agak apes juga dijajah Belanda selama beberapa generasi sehingga terkadang kita masih melihat dari sudut pandang penjajah, koruptor dan kepentingan pribadi atau golongan. Dari dulu dijajah dan dibuat Bodoh, dan diadu domba dengan saudara sebangsa hanya karena uang dan kekuasaan.

Tetapi apakah sekarang Indonesia sudah merdeka ?!?!?!

Pak presiden deh yang jawab, saya ga tahu pak jawabnya.


Semoga kita lebih Merdeka dalam ....

Pembangunan
Hukum
Pendidikan
Kebudayaan
Penghargaan Akan Jasa orang Indonesia
Ekonomi
Keamanan dan Stabilitas Negara
Kesehatan
Akhlak dan Budi Pekerti
Anti Suap
Anti SARA
dll...

Banyak tugas pemerintah yang terbengkalai, Harap DPR dan MPR jangan ongkang-ongkang nrima gajian dengan tidur waktu rapat aja, saya juga bayar pajak nggak pernah nunggak.

Mana INDONESIA IMPIANKU ?

Baca Artikel Terkait

Comments

0 Responses to "Merdeka.... Saya Bangga Sebagai Indonesia"

Post a Comment

Terima kasih sudah berkunjung. Silahkan tinggalkan komentar untuk respon/pertanyaan. NO SPAM, No Links, No SARA, No P*RNO! Komentar berisi LINK & tidak sesuai ketentuan akan langsung dihapus.

Pengikut

Let's Talk

This Blog Has Acces For Time

Protected by Copyscape Unique Content Checker
 
duit